Table of Content

10 Obat Gatal Selangkangan Tradisional Ampuh yang Bisa Dicoba di Rumah

Apa saja bahan herbal yang biasa digunakan sebagai obat gatal selangkangan alami? Berikut herbal yang ampuh digunakan sebagai obat gatal selangkangan

Rasa gatal di kulit bisa muncul di mana saja termasuk di selangkangan. Hal ini dikarenakan bagian lipatan kulit di daerah selangkangan bisa jadi tempat berkumpulnya bakteri dan jamur sehingga cukup sensitif dan menimbulkan gatal apabila tidak bersih total. Untuk menghindari gatal di selangkangan kamu harus menggunakan pakaian yang nyaman dan bisa menyerap keringat dengan baik.

Cara mengobati selangkangan yang gatal bisa beragam mulai dari obat oles kimia hingga obat-obatan tradisional yang menggunakan bahan-bahan alami. Nah, kamu sendiri pilih jalur yang mana? Kalau berniat menggunakan cara tradisional, berikut ini kami sajikan informasi mengenai obat gatal selangkangan tradisional ampuh yang telah dipercaya masyarakat Indonesia.

Minyak Lavender

Obat Gatal Selangkangan AlamiImage by Couleur from Pixabay

Salah satu penyebab selangkangan gatal adalah karena jamur atau fungi. Untuk melawannya, minyak lavender kerap dimanfaatkan karena punya kandungan fungisida. Kamu dapat menemukan minyak lavender di toko herbal terdekat dengan harga yang ramah di kantong kok.

Gunakan minyak lavender bersama minyak kelapa sebagai bahan olesan di area selangkangan. Campuran keduanya akan mengatasi gatal jika dioleskan secara rutin.

Minyak Kelapa Murni

Obat selangkangan gatal yang pertama adalah dengan menggunakan minyak kelapa murni. Jika kamu tidak memiliki waktu untuk membuatnya, saat ini di toko herbal telah banyak yang menjual minyak kelapa siap pakai kok. Minyak kelapa punya kandungan mineral dan sifat antibakteri yang baik jika digunakan sebagai obat luar lho.

Untuk mengobati selangkangan yang gatal dengan minyak kelapa murni, oleskan saja di area yang gatal secara merata. Namun kamu harus ingat untuk mengoleskannya secara rutin agar bakteri dan jamur penyebab gatal di selangkangan segera menghilang.

Tea Tree Oil

Tea tree oil termasuk dalam jajaran bahan herbal yang kerap diandalkan untuk mengobati peradangan pada kulit. Kamu tentu tidak asing lagi dengan tumbuhan yang satu ini karena kerap masuk di daftar ingredients produk skincare rutin yang bermanfaat menghilangkan jerawat beserta bekasnya.

Salah satu manfaat besar tea tree oil yang juga bisa kamu jajal adalah untuk menghilangkan sensasi gatal di area selangkangan. Meski begitu kamu juga tidak boleh asal menggunakannya karena tea tree oil akan menimbulkan sensasi pedih. Oleskan tea tree oil yang telah dicampurkan minyak zaitun agar manfaatnya semakin maksimal. Aplikasikan di are selangkangan dengan cotton bud jika kamu kurang suka dengan aromanya.

Bawang Putih

Tahukah kamu bahwa bumbu dapur yang satu ini kerap dimanfaatkan untuk pengobatan herbal? Pasalnya, bawang putih membawa senyawa kaya manfaat mulai dari allicin hingga sulfida yang akan membantu melawan bakteri penyebab infeksi atau peradangan. Jika biasanya bawang putih dikonsumsi secara langsung pada gejala penyakit organ tubuh dalam, kali ini untuk mengobati gatal selangkangan kamu harus menggunakan bawang putih sebagai obat oles atau obat luar.

Pertama-tama kupaslah 2 - 3 siung bawang putih lalu cuci sampai besih. Kemudian haluskan bawang putih bersama 1 sendok minyak zaitun atau secukupnya. Oleskan pasta bawang putih tersebut di area selangkangan yang gatal.

Kunyit

Obat selangkangan gatal alami selanjutnya adalah kunyit. Tumbuhan yang satu ini sangat diandalkan dalam pembuatan jamu dan teh herbal untuk membuat tubuh semakin bugar. Karena kunyit punya senyawa antibakteri dan antiinflamasi, maka tak heran ia sering digunakan sebagai obat oles ketika mengalami peradangan di kulit. Namun agar lebih efektif, pengobatan selangkangan yang gatal dengan kunyit tentu bukan dengan cara diolah menjadi jamu melainkan dibuat sebagai obat luar.

Kamu cukup menyiapkan tiga ruas kunyit yang telah dikupas lalu parut hingga hancur. Selanjutnya campurkan parutan tersebut dengan sedikit air dan tempelkan pada area selangkangan secara merata. Jika tidak ada stok kunyit utuh di rumah, kamu bisa memanfaatkan kunyit bubuk sebagai penggantinya kok.

Aloe Vera

Aloe vera juga populer dengan nama lidah buaya. Jangan diragukan lagi manfaatnya karena aloe vera adalah bahan utama di beberapa produk perawatan tubuh mulai dari rambut hingga kaki. Gel aloe vera punya kandungan antibakteri dan kaya enzim untuk kesehatan kulit. Makanya tak heran tumbuhan ini sering digunakan sebagai gel oles.

Aloe vera punya kandungan glikoprotein yang bisa mengurangi peradangan sehingga mempercepat proses penyembuhan iritasi kulit. Nah, ketika selangkangan mulai gatal bahkan mengganggu aktivitas sehari-hari, oleskan saja gel aloe vera di area yang gatal secara rutin.

Kemangi

Siapa nih yang menyukai lalapan kemangi? Konon katanya jika gemar lalapan daun kemangi, maka bau badan yang tidak sedap pun akan tersingkirkan. Namun tentu saja manfaat kemangi bagi tubuh tidak hanya sebatas itu saja. Kemangi punya manfaat menyehatkan badan karena kaya akan vitamin dan zat yang membantu sistem metabolisme tubuh.

Selain itu, kemangi bisa digunakan sebagai obat selangkangan gatal alami karena punya senyawa thymol untuk mengusir jamur yang meradang di kulit. Cukup tumbuk dan haluskan kemangi saja lalu oleskan atau gosok di area selangkangan, maka perlahan sensasi gatal pun akan berkurang.

Cuka Apel

Punya stok cuka apel di rumah? Kalau begitu tak perlu bingung lagi memikirkan obat selangkangan gatal alami karena cuka apel bisa kamu andalkan. Pasalnya, cuka apel punya kandungan AHA dan asam asetat sehingga memang bermanfaat dalam mengatasi iritasi kulit seperti gatal di selangkangan.

Namun karena sifatnya yang asam, jangan menggunakan cuka apel secara berlebihan ya apalagi jika kamu memiliki kulit yang sensitive. Campurkan beberapa sendok cuka apel dengan air bersih lalu gunakan kapas sebagai pengoles di area selangkangan.

Petroleum Jelly

Nah, kalau obat alami yang satu ini sih biasanya ada di rak skincare rutin. Produk seperti vaselline petroleum jelly bisa dijadikan penolong dikala selangkangan gatal menyerang. Petroleum jelly akan bertugas menghidrasi kulit dan memberikan perlindungan dari bakteri tambahan sehingga gatal di selangkangan tidak semakin meluas.

Cukup oleskan saja petroleum jelly secara rutin di area yang gatal agar kamu segera terbebas dari sensasi tidak nyaman akibat iritasi kulit di selangkangan.

Es Batu

Sebagai pertolongan pertama, kamu bisa mengandalkan es batu untuk meredakan gatal di selangkangan. Es batu akan memberikan efek calming di kulit sehingga menghilangkan sensasi gatal yang mengganggu. Cukup kompres area selangkangan yang gatal dengan menggunakan es batu secara rutin saja, kulit kamu akan kembali tenang dan bebas gatal.

Itulah 10 obat selangkangan gatal alami yang sering diandalkan oleh masyarakat Indonesia. Namun jika sudah beberapa hari sensasi gatal tidak kunjung hilang atau mereda, segera konsultasikan dengan dokter agar mendapatkan pengobatan dan penanganan yang tepat. Jangan lupa untuk senantiasa menjaga kebersihan pakaian dan lingkungan untuk menghindari iritasi kulit lainnya.

Posting Komentar

Bijaklah dalam berkomentar. Pertanyaan, kritik dan saran dipersilahkan. Komentar dengan spam link akan otomatis terhapus.